SajianSedap.Grid.ID – Mari tengok aneka khasiat avokad dalam untuk tubuh terutama dalam menjaga kecantikan dan kesehatannya.
Kendati tidak banyak, avokad cukup mengandung vitamin A dan klorofil.
Di dalam lemak avokad saja, tersimpan banyak vitamin E.
Kombinasi vitamin A, klorofil, dan vitamin E sebagai antioksidan terbukti menjaga kulit penduduk Meksiko, daerah asal avokad, tampak kenyal dan segar meski telah berumur.
Jarang pula yang terserang kanker.
Pasalnya, mereka amat gemar makan saus avokad (guacamole), seperti kebiasaan kita makan sambal di sini.
Baca juga: Lezatnya Kombinasi Rasa dalam Resep Jus Avokad Kopi Es Krim
Kandungan kaliumnya yang tinggi menjadikan avokad buah pembentuk basa.
Dalam teori food combining, makanan pembentuk basa melindungi sel-sel tubuh dari serangan radikal bebas, sehingga tidak mudah rusak.
Dampak paling nyata dari sel yang terjaga adalah wajah tampak awet muda.
Nah, rugi, kan, kalau kita tetap menjauhi avokad?
Mata sering berkunang-kunang dan kepala pening?