SajianSedap.com - Kalau berkunjung ke restoran dimsum, menu apa yang paling sering anda pesan?
Berapa porsi yang cukup untuk memuaskan perut seluruh keluarga?
Dan berapa harga yang harus anda bayar untuk berporsi-porsi dimsum tersebut?
Jawabannya pasti menguras kantong.
Ya, harga makanan di restoran dimsum memang tidak bisa dibilang ramah di kantong.
Harga porsiannya memang tidak seberapa.
Tapi seporsi biasa hanya terdiri dari 3 buah dimsum yang boro-boro membuat perut kenyang, yang ada kita malah jadi ketagihan dan ingin memesan lebih banyak.
Nah untuk kita yang sering mengalami hal ini, membuat dimsum sendiri di rumah adalah jalan keluar yang paling tepat.
Harganya murah dan bahan-bahannya juga terjamin.
Keluarga pun bisa puas menikmati dimsum sesuka mereka tanpa perlu takut dengan harga yang harus dibayar.
Berikut ini, kami hadirkan 5 resep dimsum paling favorit ala restoran yang sering anda dan kelurga kunjungi itu.
Pasti salah satunya adalah favorit keluarga di rumah, atau bahkan kelima-limanya.