Yuk Belajar Cara Tepat Memeras Santan Agar Lauk Puasa Dan Lebaran Tidak Cepat Basi

By Virny Apriliyanty, Kamis, 17 Mei 2018 | 10:44 WIB
Simak Cara Tepat Memeras Kelapa Agar Santan Tidak Cepat Basi Dan Kental Maksimal (Virny Apriliyanty)

Sajiansedap.com – Menjelang lebaran dan puasa, menu berbahan santan biasanya akan makin sering dihadirkan di meja makan.

Bagi yang sudah sering memasak, memeras santan bisa dilakukan dengan insting atau “kira-kira”.

Tapi bagi pemula, memeras santan bukan pekerjaan yang mudah. 

Karenanya, tips kali ini kami hadirkan untuk menjadi panduan bagi siapa saja yang kebingungan kala memeras santan.

Ada juga tambahan tips berguna seperti bagaimana cara membuat santan tidak mudah basi.

Yuk simak, 

(Baca juga: Soun Goreng Sayuran, Sarapan Sederhana Tapi Pasti Disuka)

(Baca juga: 30 Menit Saja Membuat Bola-Bola Tahu Ayam Pedas Untuk Lauk Atau Camilan Pengganjal Lapar )

Memilih Kelapa

- Pilih kelapa yang tua supaya santan yang keluar betul-betul kental dan gurih.

- Kelapa bisa dikupas bisa juga tidak.

Tapi untuk menghasilkan santan yang putih bersih, lebih baik minta penjual untuk mengupas kelapa sebelum diparut.