Kesalahan Ini Membuat Permukaan Nastar Retak Dan Tidak Cantik, Yuk Simak Tips Mengatasinya

By Virny Apriliyanty, Selasa, 15 Mei 2018 | 10:38 WIB
Kesalahan Ini Membuat Permukaan Nastar Retak Dan Tidak Cantik, Yuk Simak Tips Mengatasinya (Virny Apriliyanty)

Penyebab nastar melebar

Anda harus tahu 6 kesalahan yang jadi penyebab nastar terlalu melebar.

Simak di bawah ini.

1. Butter tidak dalam kedaan beku

Pada dasarnya, semua kue yang mengandung butter, haruslah menggunakan butter beku.

Begitu juga dengan nastar.

Butter memiliki titik leleh yang rendah, sehingga mudah meleleh di suhu ruang.

Nah, kalau ketika diadon sudah meleleh, maka waktu dipanggang, kue sudah pasti akan melebar.

Tapi, teknik butter beku ini tidak berlaku jika dalam resep diminta menggunakan butter leleh.

Oh ya, pembekuan juga hanya berlaku untuk butter atau mentega dan tidak berlaku untuk margarin.

Alasannya, margarin punya titik leleh yang lebih tinggi.

 

2. Pengocokan terlalu lama

Gesekan pada mixer saat adonan nastar dikocok juga bisa membuat butter atau lemak apapun di dalam nastar jadi meleleh, lo.