Mau Sehat Dengan Cara Enak? Rutinlah Makan Nori

By Virny Apriliyanty, Senin, 7 Mei 2018 | 12:22 WIB
Mau Sehat Dengan Cara Enak? Rutinlah Makan Nori (Virny Apriliyanty)

Nutrisi lain misalnya, kalsium, besi, serat, potasium, magnesium, fosfor, dan iodin.

Juga vitamin A, B1, B2, C, D dan E. 

Nori juga mengandung taurin, yang tercatat dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Nori juga sama sekali tidak mengandung lemak sehingga baik untuk diet.

Sejumlah penelitian bahkan tengah dilakukan untuk mengetahui kemampuannya dalam mengobati kanker lambung dan bisul. 

(Baca juga: Teri Ternyata Punya Manfaat Super Memperkuat Tulang dan Gigi Anak)

Membedakan Kualitas Nori

Ada bermacam jenis nori yang beredar di pasaran.

Untuk membedakan kualitasnya, coba deh lihat tampilan fisiknya.

Nori yang bagus umumnya berwarna kehitaman, mengkilat, dan aromanya segar.

Nori ini sungguh lembut hingga langsung meleleh jika kita masukkan ke mulut. 

Sedangkan nori yang kurang baik umumnya berwarna agak kehijauan, kurang mengkilat dan aromanya kurang segar.