Menu bebakaran memang paling nikmat disajikan saat malam hari. Contohnya resep Ayam Bakar Kuning ini. Menu ini sangat mudah dibuat dan rasanya tentu enak sekali.
Durasi 90 menit
8 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 1 ekor ayam kampung, dipotong 8 bagian
- 2 lembar daun salam
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 750 ml air kelapa
- Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri, disangrai
- 2 cm jahe
- 4 cm lengkuas
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
Cara Membuat Ayam Bakar Kuning:
1. Rebus daun salam, garam, gula, bumbu halus, dan air kelapa sampai mendidih.
2. Masukkan ayam. Masak di atas api kecil hingga matang dan meresap. Tiriskan. Biarkan dingin. Simpan ke dalam freezer.
3. Menjelang dihidangkan, lelehkan ayam. Bakar ayam di atas bara api hingga kecokelatan. (By)
(Baca juga: Manis Lembutnya Cake Sarang Semut ini Sayang Kalau Dilewatkan)
(Baca juga: Arem Arem Semur Pedas Ini Bisa Jadi Menu Sarapan Mantap)
(Baca juga: 8 Trik Antigagal Membuat Kulit Martabak Telur Ala Penjaja Kaki Lima)
(Baca juga: Mudahnya Membuat Perkedel Jagung dan Udang untuk Lengkapi Santap Siang Keluarga)
(Baca juga: Segarnya Sambal Mangga untuk Santap Siang, Pasti Jadi Primadona Meja Makan)