Fried Chicken Sweet and Sour Sauce, Sajian Istimewa yang Pasti Jadi Idola

By Sajian Sedap, Rabu, 26 Juli 2017 | 12:55 WIB
fried chicken sweet and sour sauce (Sajian Sedap)

Resep Fried Chicken Sweet and Sour Sauce ini memadukan ayam tanpa tulang dengan olahan daging udang cincang. Rasakan sensasi kriuknya yang menggoda ketika bertemu dengan lezatnya saus asam manis.

Durasi 60 menit

4 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 2 buah dada ayam tanpa tulang, bagi 2 bagian, masing-masing belah 2 bagian, memarkan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 400 ml minyak untuk menggoreng
  2. Bahan olesan:
    • 150 gram udang, cincang kasar
    • 150 gram ayam giling
    • 3 siung bawang putih, haluskan
    • 3 sendok makan maizena
    • 1 butir telur
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula pasir
  3. Bahan pelapis:
  4. Bahan saus:
    • 2 siung bawang putih, memarkan
    • 1 sendok makan kecap inggris
    • 50 gram saus tomat
    • 1 sendok makan kecap manis
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh gula pasir
    • 200 ml air
    • 2 sendok teh tepung sagu dan 1 sendok teh air, untuk melarutkan
    • 2 sendok makan margarin utnuk menumis

Cara Membuat Fried Chicken Sweet and Sour Sauce:
 
1. Lumuri ayam dengan garam dan merica bubuk. Diamkan 10 menit. 
2. Isi, aduk rata bahan olesan. Ambil selembar dada ayam lapisi salah satu sisinya.
3. Lapisi ayam dengan Panir. Masukkan ke dalam putih telur. Gulingkan kembali di atas panir. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan renyah.
4. Saus, panaskan margarin. Tumis bawang putih hingga harum. Tambahkan kecap inggris, saus tomat, kecap manis, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Aduk hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan sagu. Aduk hingga meletup-letup. 
5. Sajikan udang bersama sausnya.(By)

(Baca juga: Dengan Cara Menggoreng Bakwan Berikut Ini, Dijamin Sajian Anda Cantik Bentuknya)

(Baca juga: Wow, Detoks Alami Dengan 5 Buah-buahan Ini Ampuh Banget!)

(Baca juga: Sayap Goreng Ala Korea Ini Bikin Makan Malam Jadi Enggak Biasa)

(Baca juga: Mari Ikuti Resep Mini Quiche Lorainne, Pai Mungil Ala Perancis yang Super Yummy!)

(Baca juga: 2 Langkah Membuat Puding Kelapa Gula Merah, Suguhan Manis dan Gurih di Sore Hari)