Daun Pepaya Cumi Asin, Perpaduan Dua Kelezatan yang Bakal Jadi Rebutan

By Sajian Sedap, Selasa, 3 Oktober 2017 | 10:04 WIB
Daun Pepaya Cumi Asin (Sajian Sedap)

Daun pepaya yang pahit bisa jadi nikmat kalau diolah dengan bumbu yang benar. Contohnya resep Daun Pepaya Cumi Asin ini. Cita rasanya bikin makan makin sedap dan nikmat.

Durasi 30 menit

6 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 2 ikat daun pepaya, direbus (direbus dengan tanah liat), diiris
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 2 bauh cabai merah besar, diiris
    • 2 buah cabai rawit merah, diiris
    • 50 gram cumi asin, diseduh air hangat, ditiriskan
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 300 ml air
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 1 sendok teh terasi, dibakar
    • 3 buah cabai merah besar
    • 5 siung bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 2 cm kunyit

Cara Membuat Daun Pepaya Cumi Asin:

1. Panaskan minya, tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum. Masukkan cabai merah besar dan cabai rawit merah. Aduk sampai layu. Masukkan cumi asin. Aduk rata.

2. Masukkan daun pepaya, garam, gula pasir dan merica. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang dan air mengering.

(Baca juga: Wow, Dim Sum Siomay Ekonomis Ini Mudah Banget Dibuat!)

(Baca juga: Resep Takoyaki, Camilan Khas Jepang Yang Selalu Bikin Lidah Senang)

(Baca juga: Cake Tape Lezat Bisa Dibuat Dengan 5 Bahan Ini)

(Baca juga: Siapapun Bisa Membuat Siomay Kembang Tahu yang Selalu Jadi Idola)

(Baca juga: Rahasia Membuat Kuah Bakso yang Enak)