Mau Resep Mudah dan Irit Bahan? Telur Kukus Daging Ini Jawabannya

By Sajian Sedap, Jumat, 6 Oktober 2017 | 08:14 WIB
Telur Kukus Daging (Sajian Sedap)

Sesekali, olah daging jadi resep Telur Kukus Daging ini, yuk. Kalau susah membuat takirnya, kukus saja dalam pinggan tahan panas. Tapi, pastikan menyesuaikan lama mengukus dengan besarnya pinggan, ya.

Durasi 45 menit

10 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 150 gram daging giling
    • 4 butir telur
    • 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1/2 sendok makan garam
    • 20 gram gula merah sisir halus
    • 1 sendok teh air asam, dari 1/2 sendok teh dan 1 sendok makan air
    • 6 lembar daun jeruk, iris tipis
    • 10 lembar daun pisang untuk takir
  2. Bumbu halus:
    • 6 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh terasi, dibakar
    • 4 butir kemiri, disangrai

Cara Membuat Telur Kukus Daging:

1. Campur daging telur, garam, gula merah, air asam, daun jeruk, dan bumbu halus. Aduk rata.

2. Tuang santan. Aduk rata. Tuang adonan takir.

3. Kukus 20 menit dengan api sedang sampai matang.

(Baca juga: Telur Dadar Sayur Bumbu Semur, Cita Rasa Lezatnya Bikin Surprise Keluarga )

(Baca juga: Resep Sambal Bawang, Teman Ayam Geprek yang Lezatnya Tak Masuk Akal)

(Baca juga: Dengan Resep Teruji ini, Tom Yam Soup Buatan Kita Pasti Enak)

(Baca juga: Kitchen Utensils Beserta Kegunaannya)

(Baca juga: Bingung Mengolah Daun Singkong? Cobain deh 5 Resep Daun Singkong Favorit Keluarga Ini)