Kapan Lagi Santap Malam Spesial dengan Nasi Briyani, Resep Pasti Jadinya Ada Disini

By Sajian Sedap, Selasa, 24 Oktober 2017 | 07:46 WIB
Nasi Briyani (Sajian Sedap)

Malam ini tak perlu bingung memikirkan menu santap malam spesial. Hadirkan saja hidangan mewah dengan resep Nasi Briyani. Sajian nasi khas Timur Tengah yang kaya rempah ini benar-benar super lezat.

Durasi 75 menit

7 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram beras panjang rendam 1 jam
    • 350 gram daging paha kambing, potong-potong
    • 1 buah bawang bombay, diiris
    • 2 siung bawang putih, diiris tipis
    • 3 butir kapulaga, dibelah 2 bagian
    • 4 butir cengkeh
    • 1 buah pekak
    • 2 cm jahe, dimemarkan
    • 1/4 sendok teh jinten
    • 1/4 sendok teh adas manis
    • 1/4 sendok teh pala bubuk
    • 2 1/2 sendok teh garam
    • 1 sendok teh gula
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh kunyit bubuk
    • 800 ml air
    • 125 ml yoghurt
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bahan pelengkap:
    • 25 gram kismis untuk taburan
    • 2 sendok makan bawang goreng goreng untuk taburan

Cara Membuat Nasi Briyani:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih, kapulaga, cengkeh, pekak, dan jahe sampai harum.

2. Masukkan daging kambing. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan adas manis, jinten, pala bubuk, garam, gula, merica bubuk, dan kunyit bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai daging empuk dan air tinggal setengahnya.

3. Tambahkan beras dan yoghurt. Aduk sampai meresap. Angkat.

4. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang.

5. Sajikan dengan taburan kismis dan bawang goreng. (Dn)

(Baca juga: Dijamin Gampang & Enak Membuat Nugget Jamur Sendiri di Rumah)

(Baca juga: Ini Dia Resep Kroket Makaroni Keju Kornet Yang Dijamin Lezat)