Intip 5 Resep Mini Pai Mewah yang Buat Kita Makin Tidak Sabar Menunggu Natal

By Sajian Sedap, Rabu, 13 Desember 2017 | 08:59 WIB
pai brownis (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Butuh ide tambahan untuk sajian Natal? Buat pai saja! Kue dengan kulit renyah ini pasti jadi sajian yang disuka semua orang. Agar mudah dikonsumsi, buat pai dengan ukuran kecil-kecil. Dengan begitu, semua orang bisa mengambil sepuas hati tanpa harus menunggu untuk dipotong. Makannya pun lebih mudah, tidak akan berceceran kemana-mana.

      Nah, kali ini, kami menghadirkan 5 resep mini pai mewah yang wajib sekali Anda coba. Isiannya juga super beragam, bukan cuma buah. Jadinya, kita punya banyak pilihan pai yang bisa dibuat di rumah. Mulai dari yang asin hingga yang gurih, semua pasti sukses bikin acara Natal makin meriah.

      Karena itu, mumpung Natal masih seminggu lagi, buat dulu kelimanya di rumah. Biar keluarga mencoba dan memilih sendiri mana yang jadi favorit mereka. Wah, jadi tidak sabar menunggu Natal datang. Selamat mencoba!

Pai Singkong Kelapa Keju

      Percaya enggak, singkong bisa juga dibuat jadi pai yang mewah. Apalagi saat bertemu dengan isian vla dari kelapa dan keju. Dijamin resep Pai Singkong Kelapa Keju ini akan jadi rebutan tamu yang hadir, baik orang dewasa sampai anak-anak! Pai ini juga cocok untuk jadi teman minum teh dikala santai sambil mengobrol dengan keluarga. Dijamin, jadi makin betah.

pai brownis

(Baca juga: Jangan Sampai Salah! 8 Makanan Ini Dilarang Disimpan dalam Kulkas)

(Baca juga: Tampil Bugar Meski Sudah Berumur, Lakukan 5 Hal ini Sekarang Juga!)

Pai Susu Cokelat

      Yuk, coba buat Pai Susu Cokelat untuk sajian Natal! Cara membuatnya tidak terlalu rumit, kok! Jangan khawatir, meski begitu kemewahan pai ini tidak akan berkurang. Apalagi setelah digigit, akan terasa manisnya cokelat favorit semua orang. Pasti nikmatnya tidak akan kalah bersaing dengan pai buatan toko roti terkenal.

pai brownis

Pai Susu Bluberi

      Kalau Anda merasa bosan dengan pai susu yang banyak beredar di pasaran, coba saja bikin sendiri! Kali ini Anda bisa menambahkan rasa bluberi yang jadi favorit semua orang. Cara membuat Pai Susu Bluberi ini juga mudah kok. Bonusnya lagi, kita bisa mengajak si kecil ikut membuatnya. Nanti di hari Natal, mereka pasti makin bahagia karena melihat kue buatannya disukai keluarga besar. Bangga, deh!

pai brownis

(Baca juga: Simpan Tahu Dengan Cara Ini, Dijamin Tidak Jadi Asam)