Apakah Daging Ayam yang Terkena Freezer Burn Masih Aman Dimakan? Simak

By Dok Grid, Kamis, 8 Agustus 2024 | 12:36 WIB
Ayam Kebiruan Setelah Dibekukan, Masih Aman Dimakan Atau Tidak? (Virny Apriliyanty)

Baca Juga: Mirip Tapi Beda, Ini Perbedaan Daging Ayam Pejantan dan Daging Ayam Kampung 

Freezer burn sendiri sebenarnya tidak perlu terlalu kita khawatirkan.

Soalnya, fenomena ini hanya akan mengubah warna dan tekstur daging tanpa mengubah kandungan gizinya.

Jadi, masih aman kok mengonsumsi daging yang terkena freezer burn.

Hanya saja, tampilannya pasti tidak lagi cantik karena walau sudah diolah, lebamnya tetap tidak akan hilang.

Karena itu, tinggal pintar-pintar kita menutupi warnanya.

Paling baik, olah jadi semur atau masakan berwarna lain yang bisa menutupi warna lebam pada ayam.

Perbedaan Biru Freezer Burn VS Biru pada Ayam Busuk

Freezer burn seringkali disalahpahami sebagai ayam yang busuk.

Tidak heran sih.

Ayam yang busuk soalnya juga punya warna kebiruan yang hampir sama.

Lalu bagaimana cara membedakan ayam yang terkena freezer burn dan yang busuk?

1. Cium aromanya

Yang paling mudah, cium aroma ayam.