Agar lebih aman, lebih baik kita punya 2 talenan, yang satu untuk memotong daging, dan yang satu lagi untuk memotong buah dan sayuran.
Jadinya, tidak akan ada kontaminasi bakteri dari daging ke bahan-bahan lain.
Ingat juga ganti talenan Anda secara berkala.
Berapa lama sekali?
Gunakan insting Anda karena durasi pergantiannya bisa berbeda-beda tergantung seberapa sering talenan dipakai di dapur.
(Baca juga: Resep Nastar Klasik Ini Bisa Kita Buat Dalam 40 Menit)
(Baca juga: Sayur Asem Pasti Jadi Lebih Nendang Rasanya Kalau Ditambahkan Bahan Rahasia Ini)
Bagi yang suka memasak dengan wajan antilengket, coba perhatikan permukaannya dengan seksama.
Apakah masih hitam sempurna?
Atau sudah mulai ada lapisan yang mengelupas?
Nah, kalau sudah ada yang mengelupas, ada baiknya segera diganti.