Krispi dan Gurih! Pasti Nyesel Kalau Tidak Membuat Bandeng Goreng Daun Jeruk Ini

By Sajian Sedap, Senin, 12 Maret 2018 | 11:30 WIB
Bandeng Goreng Daun Jeruk (Sajian Sedap)

Ikan bandeng tidak akan terasa amisnya kalau dikombinasikan dengan harumnya darun jeruk. Karena itu, resep Bandeng Goreng Daun Jeruk inipas banget kita buat di rumah. Makan bersama nasi putih hangat.

Durasi 45 menit

3 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 2 ekor ikan bandeng
    • 1 buah jeruk nipis. diambil airnya
    • 1 sendok teh garam
  2. Bahan pelapis:
  3. Bahan pencelup:
    • 50 gram tepung terigu
    • 2 sendok makan tepung beras
    • 10 lembar daun jeruk, iris halus
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 200 ml air

Cara Membuat Bandeng Goreng Daun Jeruk:

1. Lumuri ikan dengan air jeruk dan garam. Diamkan 10 menit.

2. Gulingkan ikan ke atas pelapis.

3. Aduk rata semua bahan pencelup. Celup ikan ke dalam bahan pencelup.

4. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. (Dn)

Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca Juga: Ini Hasilnya Kalau Air Kelapa Dimasukkan Dalam Masakan, Wajib Tahu!)

(Baca Juga: Nia Ramadhani Ungkap Besarnya Jatah Uang Bulanan dari Sang Suami)