Lezatnya Tumis Bayam Jagung Pipil Satu Ini Pasti Sukses Bikin Keluarga Jatuh Cinta

By Editorial Sajian Sedap, Selasa, 12 Juni 2018 | 21:30 WIB
Tumis Bayam Jagung Pipil (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Yuk, bikin Tumis Bayam Jagung Pipil yang lezatnya enggak bisa ditolak siapa pun yang pernah mencicipinya.

Bayam merah yang gurih, daging sukiyaki yang lezat dan jagung pipil yang renyah pasti disuka.

 

Durasi: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

50 gram daging sukiyaki

2 ikat bayam merah, petiki

1/2 buah jagung, pipil

2 siung bawang putih, cincang halus

1/2 buah bawang bombay, iris panjang 

1 buah telur, kocok lepas

1 sendok teh kecap asin

1 sendok teh garam

1/2 sendok teh gula pasir

100 ml air

1/2 sendok teh minyak wijen

1 1/2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat Tumis Bayam Jagung Pipil:
 
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan daging . Aduk hingga berubah warna. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir.
 
2. Tambahkan bayam dan jagung. Aduk sampai setengah layu. Masukkan kecap asin, garam, gula dan merica. Aduk rata.
 
3. Tuang air. Aduk sampai mendidih. Masukkan minyak wijen. Aduk rata dan sajikan.
 

BACA JUGA: Sering Habiskan Sisa Makanan Anaknya, Chelsea Olivia Tampil Lebih Berisi

BACA JUGA: Siapa Bisa Lawan Panjang Bon Belanja Nagita Slavina? Belinya Enggak Lihat Harga!

BACA JUGA: Mengejutkan! Aktris Cantik Ini Ternyata Sudah 2 Tahun Temani Suami Buka Puasa di Lapas, Ini Menunya

BACA JUGA: Supaya Bebas MSG, Buat Saja Kaldu Bubuk Sendiri di Rumah, Mudah Banget, Lo!

BACA JUGA: 8 Cara Agar Selai Nanas Isian Nastar Tahan Lama! Wajib Ditiru