5 Hal Ini Jadi Alasan Perlunya Masak Bersama Anak, Bisa Bikin Pintar!

By Ellytarahma, Jumat, 13 Juli 2018 | 14:30 WIB
Memasak Bisa Bikin Anak Pintar ()

Sajiansedap.id - Selama ini, kita pasti merasa takut jika ada anak di dapur.

Alasan utamanya tentu berbahaya, karena dapur penuh dengan benda tajam dan panas yang jelas membahayakan bagi anak-anak.

Hal ini menyebabkan banyak orang tua yang menjauhkan anaknya dari dapur.

Ternyata, hal itu salah, lo!

Banyak sekali hal yang bisa dipelajari anak dari dapur.

BACA JUGA: Susu Cokelat Jahe Berempah Siap Hangatkan Tubuh Anda di Pagi Hari

Mengajarkan anak memasak juga baik untuk mereka karena memasak adalah kemampuan dasar yang harus dimiliki semua orang.

Nah, berikut lima alasan mengapa memasak bersama anak harus dilakukan!

1. Anak yang memasak adalah anak yang tidak susah makan

Memasak bersama anak berarti mengajarkan mereka untuk mengetahui berbagai macam rasa makanan.

Dengan mengetahui berbagai rasa, anak akan lebih terbuka pikirannya dalam memakan makanan.

Sehingga mereka tidak menjadi pemilih-milih dalam makan atau picky eater.