Hindari Satu Makanan Ini Agar Diet Keto Berjalan dengan Lancar

By Miyanti, Jumat, 27 Juli 2018 | 17:50 WIB
Diet Ketogenik (Sajian Sedap)

 

Sajiansedap.id - Makan daging, keju, dan santan? Boleh!

Makan masakan padang yang gurih dan berminyak juga tidak dilarang.

Pola makan diet ketogenik memang bertolak belakang dengan kebanyakan diet untuk menguruskan badan yang umumnya memusuhi lemak.

Asal dengan satu syarat, jauhi karbohidrat!

BACA JUGA: Belum Genap 50 Tahun, Ternyata Yuni Shara Sudah Punya Dua Cucu, Jarang Terungkap!

Berat Badan Turun Drastis

Jika selama ini lemak selalu menjadi musuh bagi orang-orang yang ingin kurus, namun rupanya itu tidak berlaku bagi pelaku diet keto.

Lemak justru menjadi asupan utama untuk mendapatkan berat badan impian.

Santan misalnya, jadi bahan makanan yang mempunyai reputasi buruk di banyak kalangan.

Namun bagi penganut aliran ketogenik, lemak nabati dari santan justru baik bagi tubuh. Lemak dari hewani atau nabati justru menjadi makanan pokok.