SajianSedap.id – Ipu Ipu Singkong bisa menjadi waktu ngemil sore Anda terasa beda.
Manisnya kelapa parut lalu dibalut dengan saus dari santan, bikin sajian ini sempurna.
Yuk, langsung kreasikan dengan resep mudahnya berikut ini.
Durasi: 60 Menit
Sajian: 28 Buah
Bahan:
800 gram singkong parut
1/2 sendok teh garam
3 lembar daun pandan untuk alas
Bahan Saus (aduk rata):
250 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
1/4 sendok teh garam
Bahan Isi:
150 gram kelapa parut kasar
75 gram gula merah sisir
1 lembar daun pandan
1/4 sendok teh garam
25 gram kacang tanah kupas, disangrai, dicincang kasar
1/2 sendok teh wijen, disangrai
50 ml air
Cara Membuat Ipu Ipu Singkong:
1. Isi, masak kelapa parut, air, gula merah, daun pandan, dan garam sampai kalis.
2. Tambahkan kacang tanah dan wijen. Aduk rata. Angkat dan sisihkan.
3. Aduk rata singkong parut dan garam. Ambil sedikit campuran singkong. Pipihkan. Beri isi. Bentuk oval.
4. Tata di dalam 2 buah loyang kotak ukuran 20x20x4 cm yang dialas plastik dan diberi daun pandan. Siramkan saus.
5. Kukus di dalam kukusan yang sudah dipanaskan di atas api sedang 30 menit sampai matang.
BACA JUGA: Sempat Jadi Menantu Kesayangan Soeharto, Begini Kabar Tata Cahyani yang Sekarang Jago Buat Kue
BACA JUGA: Kasihan Syahnaz! Bentuk Tubuhnya Diolok-olok, Menu Makan Malamnya jadi Sengsara Banget
BACA JUGA: Anggun Tutupi Wajah Anak Saat Unggah Foto Makan Bareng Keluarga, Alasannya Mengejutkan Banget!
BACA JUGA: Gagal Ngelawak! Bercanda Soal Bakso, Sharena Malah Kena Semprot Warganet Karena Hal Ini