Berharap Kurus, 7 Tahun Konsumsi Pil Diet, Seorang Wanita Malah Alami Hal Mengerikan Ini

By Virny Apriliyanty, Minggu, 2 September 2018 | 12:15 WIB
Berharap Kurus, 7 Tahun Konsumsi Pil Diet, Seorang Wanita Malah Alami Hal Mengerikan Ini ()

SajianSedap.id - Seorang wanita di China mendapatkan hal yang tak sesuai harapannya.

Wanita bernama Xiaoli (25) ini memutuskan untuk menjalani operasi pengurangan perut setelah tujuh tahun mengonsumsi pil penurun perut badan.

Pasalnya, bukannya berat badannya turun dia justru bertambah berat badannya.
 
 
Xaoli mengonsumsi pil itu setelah melihat iklan yang meyakinkan di TV.

Dulu, berat badan Xaoli sekitar 100 pon atau 45 kg, namun dia merasa masih ingin menurunkan berat badannya.

Pada awalnya berat badannya memang turun dan hasilnya menggembirakan, namun saat dia berhenti mengonsumsi pil tersebut, berat badannya kemudian bertambah pesat.

Xaoli kemudian mencari pil-pil lain yang dapat menurunkan berat badannya kembali.

Total, Xiaoli telah menghabiskan uang sekitar 200.000 yuan (Rp431 juta) untuk membeli berbagai macam pil penurun berat badan.

BACA JUGA: Lebih Kejam dari Ibu Tiri! Ibu Kandung Ini Kurung Bayinya Di Kandang Hingga Tumbuh Seperti Ayam