SajianSedap.id - Siapa suka makan bakwan jagung? Pasti banyak yang mengangkat tangan.
Membuatnya di rumah super mudah dan resepnya ada dimana-mana.
Mungkin bagian tersulitnya hanyalah saat memipil jagung.
Soalnya, kalau cuma menggunakan pisau dengan cara dipotong biasa, jagung tidak terambil semuanya.
Kadang, malah memipil jagung bisa jadi berbahaya kalau kita tak berhati-hati.
Pasalnya, jagung yang bulat itu bisa saja tergelincir lalu pisau mengenai tangan.
Duh, jadi seram, kan.
Baca Juga : Kenapa Ada Orang yang Tak Pernah Gemuk Walau Makan Banyak? Bukan Tuhan Tak Adil, Ini Penjelasannya
Nah, berikut ini ada dua trik cerdas yang bisa kita gunakan saat akan memipil jagung.
Dijamin jadi lebih mudah dan pastinya tidak berbahaya.