Resep Masak Pepes Ayam Woku, Aromanya Sontak Bikin Pengen Langsung Disantap

By Dwi, Rabu, 31 Oktober 2018 | 13:00 WIB
Pepes Ayam Woku ()

SajianSedap.id – Selain aromanya yang memikat, Resep masak Pepes Ayam Woku juga tampil memukau dengan rasanya.

Simak cara mudah membuatnya dengan resep berikut ini.

Sajikan untuk disantap bersama keluarga.         

Durasi: 80 Menit

Sajian: 10 Porsi

Bahan:

1 ekor ayam, potong 20 bagian

1 buah jeruk nipis, ambil airnya

8 lembar daun jeruk, buang tulangnya

3 lembar daun pandan, iris

1 lembar daun kunyit, iris

5 batang serai, memarkan, iris halus

50 gram daun kemangi

3 batang daun bawang, potong 1 cm

2 sendok makan garam

1 buah tomat, potong-potong

200 ml air

10 lembar daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:

4 cm kunyit, bakar, cincang

8 butir kemiri, sangrai

12 butir bawang merah

5 buah cabai merah keriting

5 buah cabai rawit merah

2 cm jahe

Cara Membuat Pepes Ayam Woku:

1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit.

2. Tambahkan bumbu halus, daun jeruk, daun pandan, daun kunyit, serai, daun kemangi, daun bawang, garam dan tomat. Aduk rata.

3. Bungkus dengan daun pisang. Tuang air. Kukus di dalam pengukusan di atas api sedang 60 menit sampai matang.

Baca Juga : Siapapun Pasti Tergoda dengan Nasi Goreng Krengsengan, Sarapan Favorit Keluarga

Baca Juga : Cuma dengan 5 Bahan Saja, Bola-Bola Sarden Ini Siap Jadi Menu Sarapan

Baca Juga : Roti Gulung Daging, Sarapan Mewah Cuma Dengan Sepotong Roti Tawar

Baca Juga : Bapel Ketan Hitam Yang Lembut Dan Manis Ini Pasti Bakal Habis Disantap Esok Pagi

Baca Juga : Yuk, Sajikan Fetucini Goreng Ayam Untuk Menu Sarapan Si Kecil Esok Hari