Olla Ramlan Sering Dipukul Sampai Telinga Tuli Sebelah, Tiga Makanan Sehari-hari Bisa Pertajam Pendengaran

By Miyanti, Kamis, 18 Oktober 2018 | 17:15 WIB
Olla Ramlan akui tuli sebelah (instagram.com/ollaramlanaufar)

Tak hanya telinga sebelah kanan, telinga kirinya juga sempat mengalami penurunan pendengaran.

Beruntungnya, Ia segera menjalani perawatan dan pendengaran telinga kirinya bisa kembali normal.

"Iya yang kanan ngga bisa dengar sama sekali, yang kiri hampir menurun pendengarannya, tapi setelah itu aku berobat dan Alhamdulillah yang kiri balik normal dan kanan gak bisa dengar sama sekali," sambung Olla.

Baca Juga : Layaknya Sebuah Hotel, Begini Pembagian Tugas 11 Anak Gen Halilintar, Mulai dari Ngepel sampai Masak, Semuanya Kebagian!

Dokter spesialis THT, dr. Selfiyanti Bimantara Mkes., Sp THTKL di acara DR OZ mengatakan sudden deafness atau tuli secara tiba-tiba seperti Olla Ramlan terjadi karena sensorineural dan bersifat mendadak.

Kondisi itu biasanya terjadi dalam 72 jam mendadak tuli lalu disertai vertigo seperti yang dialami Olla semasa remaja.

Penyebab terjadinya tuli mendadak ini pun tak hanya karena tiga hal yang sudah disampaikan Olla.

Selain yang dialami Olla, ternyata banyak sekali pemicu terjadinya stroke telinga mendadak, salah satunya terlalu sering menggunakan headset.

Baca Juga : [Video] Enggak Pakai Ribet, Deh, Membuat Donat Milo Kesukaan Si Kecil Kalau Pakai Resep Ini