Rupanya ada beberapa kebiasaan yang bisa sebabkan masalah batu ginjal ini.
Dr. Melanie Hoenig, asisten profesor kedokteran di Beth Israel Deaconess Medical Center yang berafiliasi dengan Harvard menuturkan hal itu berikut upaya pencegahannya.
1. Tidak minum banyak air
Sering malas minum air putih? Hati-hati karena risiko terbentuknya batu ginjal bisa lebih besar.
Menurut Hoenig, minum air dengan jumlah yang baik bisa mengencerkan zat dalam urin yang mengarah ke pembentukkan batu.
Usahakan untuk minum cukup air, minimal 8 gelas sehari.
Untuk lebih memaksimalkan kinerjanya bisa juga menambahkan jeruk atau lemon karena kandungan sitratnya bisa menghalangi pembentukkan batu.
Baca Juga : Resep Membuat Es Campur Ala Doger, Kudapan Sempurna Untuk Usir Panasnya Siang
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.