Bahaya Sampah Plastik Bagi Kehidupan Laut
SaSe Lovers pasti sudah sering mendengar berita tentang ikan yang mati terdampar di pinggir pantai, kemudian dari dalam perutnya ditemukan banyak sampah plastik.
Dilansir dari National Geographic Indonesia, diketahui bahwa lebih dari 300 juta ton plastik diproduksi setiap tahunnya.
Dan setidaknya, ada lima triliun potongan plastik yang mengambang di laut kita.
Baca Juga : Chef Renatta Moeloek Ulang Tahun, Dikta Yovie & Nuno Unggah Foto Mesra dengan Ucapan yang Bikin Baper
Menurut Ocean Conservacy Report 2015, lebih dari setengah jumlah tersebut berasal dari negara-negara di Asia seperti Tiongkok, Indonesia, Filipina, Thailand dan Vietnam.
Para ahli mengatakan, ancaman sampah plastik juga ada yang tidak terlihat.
Mikroplastik – potongan-potongan kecil dari sampah plastik besar yang mudah menyerap racun – ditemukan pada air tawar, air tanah, dan di dalam tubuh ikan yang biasa kita makan sehari-hari.
Baca Juga : Habis Makan Bareng Gading dan Gempita, Gisel Justru Terciduk Bertemu Wijin Hingga Saling Rangkul
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR