Sajiansedap.com - Seru banget kalau malam-malam disajikan Resep Ronde Ubi Putih ini.
Rondenya kenyal dan kuah jahe dari Resep Ronde Ubi Putih bikin tubuh rileks kembali.
Resep Ronde Ubi Putih ini memang top banget!
Baca Juga: Resep Stik Ubi Ungu Enak untuk Camilan Lezat Kesukaan Semua
Waktu: 45 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan Ronde:
150 gram ubi putih kukus, dihaluskan
50 gram tepung kanji
1/4 sendok teh garam
1 tetes pewarna merah
1 tetes pewarna hijau
50 gram kacang tanah sangrai, dihaluskan
Bahan Kuah:
750 ml air
150 gram gula merah, disisir halus
1 lembar daun pandan
100 gram jahe, dibakar, dipotong-potong
Cara Membuat Ronde Ubi Putih:
1. Rebus bahan kuah sampai mendidih, saring. Sisihkan.
2. Ronde, aduk ubi halus, tepung kanji, dan garam hingga rata.
3. Bagi menjadi 3 bagian. Masing-masing ditambahkan warna merah dan hijau. Aduk rata. Sisanya dibiarkan putih.
KOMENTAR