Rupanya Ia sudah punya bekal itu sejak dirinya masih remaja.
Tina Toon mengakui kalau dirinya dulu menjadi anggota organisasi Banteng Muda Indonesia, yang merupakan organisasi dari Partai PDIP.
Sehingga, pembelajaran politik Ia raih sejak bergabung di sana.
Tina Toon ingin membuka mata anak-anak muda dalam generasi milenials, untuk bisa melek terhadap politik, yang selama ini dibenci oleh banyak orang.
"Makanya dengan kehadiran aku disini, aku berharap juga bisa menginspirasi banyak anak muda untuk peduli terhadap politik kita," ungkapnya.
Lebih lanjut, dasar alasan Tina untuk mengincar kursi DPRD DKI Jakarta ini, karena semua berawal dari panggilan hati yang tidak bisa lagi dihindarkan.
"Sebetulnya kalau terjun ke dunia politik itu panggilan hati. Karena kalau misal dari segi karir dan lain-lain, kalau untuk kepentingan sendiri juga enggak ada masalah. Tapi ini balik lagi ke panggilan hati, ngurusin kepentingan banyak orang," ujar Tina Toon. (Arie Puji Waluyo)
Intip Gaji dan Tunjangan Anggota DPRD DKI
Sekretaris DPRD DKI Jakarta M Yuliadi mengatakan, gaji dan tunjangan mereka masih sama dengan anggota DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Tazkiya |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR