2. Biji-bijian utuh
Roti gandum cokelat, beras merah, gandum dan pasta cokelat dapat memberi Moms kalori yang diperlukan dan membantu melancarkan ASI.
Selain meningkatkan energi, juga memberi nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan.
Produk gandum utuh mengandung asam folat, zat besi dan serat, yang penting dalam tahap awal perkembangan bayi.
Pastikan untuk mengonsumsinya secara rutin ya.
Baca Juga: Resep Macaroni Mix Salad Enak, Solusi Untuk Menu Sarapan Sehat yang Nikmat
3. Buah dan sayuran
Mengonsumsi buah dan sayuran dapat mempercepat proses pemulihan setelah operasi caesar.
Anda bisa pilih buah jeruk dan blueberry, karena kaya antioksidan dan vitamin C sehingga baik untuk ibu menyusui.
Untuk sayuran, Moms bisa mengonsumsi sayuran hijau yang banyak mengandung sumber vitamin A, C, zat besi dan kalsium seperti brokoli, bayam, labu runcing, labu bundar India, kacang-kacangan, serta daun fenugreek.
Tidak hanya kaya dengan antioksidan yang menyehatkan jantung, namun juga rendah kalori yang baik untuk Anda dan buah hati.
5 Cara Aman Hilangkan Panu di Kulit, Gak Perlu Obat Tetes yang Rasanya Panas saat Dipakai
Source | : | Nakita,tribunnews |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR