SajianSedap.com - Resep Sayuran Kuah Tomat ini hadir dengan kuah yang gurih dan juga segar.
Cocok banget menyajikan Resep Sayuran Kuah Tomat untuk menu berkuah malam ini.
Makan malam pun jadi lebih istimewa kalau sudah ada Resep Sayuran Kuah Tomat ini.
Baca Juga: Resep Sayur Bening Daun Labu Enak Ini Pas Banget Untuk Pelengkap Santap Malam
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
3 siung bawang putih, dicincang halus
1 tangkai seledri, ikat
2 buah tomat merah dipotong kotak-kotak
1000 ml air
3 sendok makan saus tomat
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
2 buah wortel, dipotong serong
2 buah kentang, dipotong kotak
50 gram buncis, dipotong serong
1 batang daun bawang, diiris serong
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Sayuran Kuah Tomat:
1. Tumis bawang putih dan seledri sampai harum. Masukkan tomat. Aduk sampai layu.
2. Tuang air. Masak sampai mendidih. Tambahkan saus tomat, garam, merica bubuk, gula pasir, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata.
3. Masukkan kentang dan wortel. Masak hingga setengah matang. Tambahkan buncis. Aduk rata. Masak sampai matang.
4. Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang.
Baca Juga: Resep Sayur Marica Enak, Olahan Ikan Tongkol Istimewa Untuk Makan Siang
Baca Juga: Resep Sayur Labu Ceker Enak, Meskipun Sederhana Tapi Sukses Bikin Tambah Nasi
KOMENTAR