Teddy Membatasi Komunikasi Lina
Diwawancarai di tempat lain, Utisah juga pernah mengaku kalau pertemuan Lina dan keluarganya juga dipersulit.
Utisah menyebut Teddy jarang memberi kabar soal Lina.
Dari kabar Lina melahirkan hingga sakit pun tidak sampai kepada keluarganya.
"Siapa sih yang enggak sakit, kok sakit sampai enggak kasih tahu orangtua?" ujar Utisah.
"Orangtua sendiri," tambah Ariani.
Baca Juga: Hasil Autopsi Lina Diumumkan Hari Ini, Teddy Curhat Dirinya Kesal dan Makan Hati!
"Iya, enggak tahu, sakitnya sakit apa. Boro-boro sakit, melahirkan juga enggak dikasih tahu," kata Utisah.
Sementara itu, Teddy memberi pembelaan bahwa keluarga Lina pada dasarnya memang tidak merestui hubungan mereka.
Teddy meyakini bahwa pihak keluarga Lina masih menyayangkan perceraian dengan Sule yang seorang miliuner.
"Karena sebelumnya kan keluarganya sendiri memang kurang dekat sama bundanya, ya itu dia enggak setuju sama saya," ungkap Teddy.
"Karena memang masih mikir sama miliuner gitu, lebih enak tidur ibaratnya di keraton," imbuhnya.
Namun Teddy menegaskan Lina bukanlah orang yang haus akan kekayaan lantaran ia rajin beribadah.
"Tapi bunda sendiri bukan orang yang ibaratnya Beliau sendiri itu dibilang matre atau mikirin harta, Beliau itu sudah ahli ibadah," bela Teddy.
Baca Juga: Nangis Bombay Saat Doakan Lina, Teddy Ungkap Bulu Kudunya Juga Sampai Berdiri Saat Lakukan Hal Ini!
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR