Sajian Sedap
Jangan Pernah Ragu Untuk Menyajikan Resep Bubur Manggul Sebagai Menu Sarapan
SajianSedap.com - Resep Bubur Manggul yang satu ini tak cuma enak.
Resep Bubur Manggul juga cukup unik karena disajikan menggunakan toping lezat seperti serundeng dan juga kuah spesial.
Cara membuat Resep Bubur Manggul juga sangat mudah bahkan untuk pemula sekalipun.
Baca Juga: Resep Bubur Jagung Kacang Enak, Menu Sarapan yang Bikin Kenyang Lebih Lama
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 porsi
Bahan:
- 150 gram beras.
- 2 lembar daun salam.
- 1.750 ml kaldu ayam.
Bahan Kuah:
- 1 batang serai, memarkan.
- 2 lembar daun salam.
- 1/2 sendok makan garam.
- 1/4 sendok teh merica bubuk.
- 1.000 ml santan, dari 1 btr kelapa.
- 1 sendok makan minyak, untuk menumis.
Bumbu Halus Kuah:
- 2 butir kemiri, sangrai.
- 1/2 sendok teh terasi, bakar.
- 6 butir bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- 1 cm lengkuas.
- 1/2 sendok teh ketumbar.
- 1/4 sendok teh jintan.
Bahan Serundeng:
- 100 gram kelapa parut kasar.
- 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya.
- 2 lembar daun salam.
- 1 batang serai, ambil putihnya, memarkan.
- 1/4 sendok teh garam.
- 1/4 sendok teh gula pasir.
- 1/4 sendok teh merica bubuk.
- 1 sendok teh asam jawa, larutkan dengan 1 sdm air.
- 1 sendok makan minyak, untuk memasak.
Bumbu Halus Serundeng:
- 1 cm kunyit, bakar.
- 2 buah cabai merah besar, buang biji.
- 4 buah cabai merah keriting.
- 5 butir bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 1/2 sendok teh ketumbar bubuk.
Cara Membuat Bubur Manggul:
- Serundeng, aduk rata kelapa parut, bumbu halus, daun salam, serai, garam, dan gula pasir. Tambahkan minyak goreng. Aduk rata.
- Sangrai di atas api kecil sambil diaduk sampai setengah kering. Masukkan air asam jawa. Aduk sampai kering. Sisihkan.
- Bubur, masak beras dan daun salam di dalam kaldu sampai meresap dan kental. Sisihkan.
- Kuah, tumis bumbu halus, serai, dan daun salam hingga harum. Tuang santan. Bubuhi garam dan merica bubuk. Masak sambil diaduk hingga mendidih.
- Sajikan bubur bersama kuah dan taburan serundeng.
----
Baca Juga: Resep Bihun Tom Yam Khai Enak Ini Akan Lebih Menarik Kalau Disajikan Untuk Menu Sarapan
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
4 Minuman Penurun Kolesterol Setelah Banyak Makan Daging, Mudah Dibuat
KOMENTAR