Seperti produk segar apa pun yang dikonsumsi mentah atau dimasak setengah matang, taoge dapat membawa risiko penyakit bawaan makanan jika terkontaminasi.
Tidak seperti produk segar lainnya, kondisi hangat, lembab yang diperlukan untuk menanam taoge merupakan kondisi ideal bagi pertumbuhan bakteri.
Food Standart Agency UK menyarankan agar mengonsumsi kecambah atau taoge ketika sayuran tersebut sudah diberi label 'siap untuk dikonsumsi'.
Baca Juga: Resep Tumis Bayam Taoge Enak, Hidangan Sederhana, Rasanya Mantap Jiwa
Tanda taoge sehat untuk dikonsumsi
Semua kecambah harus dimasak sampai benar-benar matang, agar bermanfaat dan sehat dikonsumsi.
Sebab, mencuci kecambah saja tidak cukup untuk menghilangkan bakteri.
Lalu saat menyimpannya, simpan di lemari es pada suhu 5 derajat Celcius atau di bawahnya dan hanya dikonsumsi dalam waktu 2 hari.
KOMENTAR