SajianSedap.com – Salah satu penyakit mematikan yang kerap diabaikan adalah kanker usus.
Sejumlah aktor dan artis sempat merasakan ganasnya penyakit ini hingga meninggal.
Salah satunya adalah mendiang Zainal Abidin Domba.
Aktor Zainal Abidin Domba meninggal pada tahun 2015 akibat penyakit kanker usus yang sudah mencapai stadium 4.
Keluarga mengungkapkan kebiasaan merokok ini bisa jadi penyebabnya.
Makanan enak ini juga sempat jadi pantangan selama almarhum masih hidup.
Wajah Zainal sempat menghiasi wajah dunia hiburan Indonesia.
Namun sayangnya Ia harus vakum akibat kanker usus stadium 4 yang menggerogoti badannya.
Rokok dan Makanan Ini yang Perparah Penyakitnya
Nama Zainal mulai bersinar setelah beradu peran dengan Ayu Azhari pada sinetron Putri Duyung.
Ia meninggal pada Januari 2015 dan kabarnya cukup mengejutkan banyak orang.
Pasalnya, Ia sudah lama tak terdengar kabarnya.
Rupanya Ia memang sengaja menyembunyikan penyakitnya pada khalayak ramai.
Hal itu disampaikan sendiri oleh putri almarhum, Firda.
Dikatakannya, sang ayah sudah sakit selama kurang lebih satu tahun.
Dilansir dari Tribun News, putra ketiganya, Fariz, juga sempat menjelaskan awal mula ayahnya bisa terkena kanker usus yang cukup parah.
Menurutnya, kebiasaan merokok sang ayah adalah penyebabnya.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Meski ada faktor gen, tapi dokter mengatakan kalau pemicunya adalah rokok.
Soalnya, Zainal sempat berhenti merokok selama tiga tahun dan badannya berubah jadi gemuk dan sehat.
Setelah divonis kanker usus, Fariz juga mengatakan kalau dokter sempat memberlakukan pantangan makan.
Dokter melarang Zainal untuk mengonsumsi makanan atau camilan yang terbuat dari terigu.
Fariz berkata kalau ayahnya pun mematuhi larangan tersebut.
Apalagi Ia tahu kalau ayahnya cukup pemilih untuk urusan makanan.
Zainal disebutnya termasuk orang yang tidak mau makan makanan yang dijual di pinggir jalan.
Hal ini bisa jadi pembelajaran bagi kita untuk senantiasa memperhatikan kesehatan tubuh.
Dimulai dari kebiasaan sehat, sampai mulai sadar untuk memilih makanan yang sehat.
KOMENTAR