Gak Nyangka! Bukan Hanya Menghilangkan Rasa Haus, Ternyata Air Putih Bisa Mengusir Bau Badan di Tubuh
Sajiansedap.com - Apakah anda tidak percaya diri ketika bau badan?
Memiliki aroma badan tak sedap memang akan membuat kita menjadi minder.
Alhasil menggunakan deodoran menjadi cara praktis dan singkat untuk menghilangkan bau badan.
Sayangnya penggunakan deodoran hanyalah sementara, alias ketika deodoran sudah tidak menempel lagi di ketiak maka bau badan kembali datang.
Di tambah tak sedikit deodoran yang membuat kulit ketiak menjadi menghitam.
Padahal menghilangkan bau badan ternyata ada cara mudahnya yang mungkin tak terpikir oleh anda.
Ya, menggunakan air putih.
Rupanya air putih tidak hanya bermanfaat untuk membuat tubuh terhidrasi, tetapi juga dapat mengusir bau badan.
Kok bisa ya?
Air Putih Bisa Menghilangkan Bau Badan
Perlu diketahui bahwa bau badan tidak hanya diakibatkan keringat, tetapi juga karena kekurangan konsumsi air putih.
Pasalnya toksin dalam tubuh dapat menyebabkan badan bau meskipun sudah mandi berkali-kali.
Daripada anda sibuk gunakan deodoran, cobalah untuk memperbaiki asupan air putih harian untuk menghilangkan bau badan.
Baca Juga: Benarkah Kurang Minum Air Putih Bisa Membuat Sakit Pinggang? Berikut Faktanya Sebenarnya
Kenapa air putih bisa hilangkan bau badan?
Hal itu karena air putih berguna untuk mengurangi racun tubuh dan sisa metabolisme.
Selain itu, air putih yang dikonsumsi juga bermanfaat untuk merawat kulit agar tetap sehat.
Tak hanya itu, suhu tubuh juga akan diatur dengan baik kalau mengonsumsi air putih secara cukup.
Di samping itu, air putih juga dapat berperan sebagai alat terapi untuk darah agar dapat berfungsi dengan baik.
Hal itu karena kekurangan minum air putih dapat membuat penyempitan pembuluh darah dan pengentalan darah.
Darah yang mengental akan memaksa jantung untuk bekerja lebih keras demi membuang kotoran dan racun keluar dari tubuh.
Dengan begitu mulai sekarang jangan sampai anda kekurangan asupan air putih untuk menjaga kesehatan tubuh sekaligus mengusir bau badan.
Sebenarnya kebutuhan air tiap orang bisa berbeda tergantung usia, aktivitas, iklim, dan sebagainya.
Untuk mengetahui sudah tercukupi atau tidaknya kebutuhan air putih harian, anda bisa melihatnya dari warna urin.
Kalau kebutuhan air putih sudah tercukupi dengan baik, urin akan berwarna kuning pucat dan tidak berbau.
Sementara tubuh yang mengalami dehidrasi akan memiliki urin berwarna kuning hingga nyaris jingga serta berbau menyengat.
Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini :
Bahan Alami Usir Bau Badan
Berikut empat bahan alami yang dapat dikonsumsi untuk usir bau badan.
1. Seledri
Tanaman hijau yang biasa jadi pelengkap makanan ini ternyata memiliki fungsi tersendiri dalam menghilangkan bau badan.
Enzim di dalam seledri ternyata dapat mengurangi produksi keringat dalam tubuh.
Baca Juga: Waspada! Ternyata Minum Air Putih Sebelum Tidur Bisa Timbulkan Hal Fatal Ini, Hindari Mulai Sekarang
Selain itu, seledri juga mampu memproduksi feromon yang dapat jadi daya pikat untuk lawan jenis.
2. Apel
Selain kaya vitamin, buah apel memiliki antioksidan tinggi.
Kandungan ini dapat mengubah hormon agar tidak memproduksi bau badan.
Antioksidan juga mampu menghilangkan racun dalam tubuh.
Olahan apel seperti cuka apel juga bisa dikonsumsi untuk menghilangkan bau badan.
3. Jahe
Bahan alami yang masuk ke dalam rempah-rempah ini ternyata bisa menghilangkan racun dalam tubuh.
Hal ini membuat bau tubuh atau keringat bisa hilang, sebab keringat juga bersumber dari kotoran atau racun dalam tubuh.
Selain itu, jahe juga memberikan dampak segar bagi tubuh sehingga bisa menjadi makanan untuk menghilangkan bau badan.
4. Jeruk
Jeruk memiliki kemampuan untuk menghilangkan racun dan kotoran dalam tubuh.
Kandungan asam nitrat dalam jeruk bisa menghilangkan kotoran sehingga keringat yang muncul tidak berbau.
Selain jeruk, buah-buahan sitrus lainnya seperti lemon juga baik untuk dikonsumsi.
Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini
Artikel Telah Ditayangkan di nakita.grid.id dengan Judul, Tidak Hanya Menghilangkan Haus, Minum Air Putih Ternyata Ampuh Usir Bau Badan! Begini Caranya
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR