Ikan yang dipakai adalah anchovies (sejenis ikan teri asin).
Jadinya, orang Korea akan pertama-tama merebus air dengan anchovies dan kelp (rumput laut).
Setelah direbus selama 15 menit, anchovies dan kelp ini disaring dan hanya digunakan airnya saja.
Air inilah yang kemudian ditambahkan gochujang (pasta cabai korea), corn syrup dan masih banyak bahan lain untuk membuat saus tteokbokki.
Baca Juga: Tips Pasti Jadi Masak Tongseng Ayam Sederhana yang Rasanya Enak Banget, Modalnya Cuma Rp.20 ribu
Nah, supaya saus tteokbokki instan kita makin enak, ada baiknya kita juga menggunakan air kaldu ini.
Kalau tidak punya anchovies dan kelp, kita bisa merebus ikan teri nasi yang ada di pasaran saja, kok.
Rasanya mirip dan sama enaknya.
Nantinya, kaldu teri ini tinggal ditambahkan saus tteokbokki instan saja.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR