SajianSedap.com - Jika kita suka masak, pastinya si kecil juga ingin ikut ke dapur.
Apalagi jika si kecil sangat susah untuk diatur, pastinya kita jadi makin repot.
Jangan biarkan juga si kecil memegang deretan benda di dapur ini karena bisa membahayakan tubuh.
Nah, buatmu yang hobi memasak, usai membaca informasi ini, harus lebih waspada lagi.
Terutama saat menggunakan peralatan di dapur.
Sekilas, alat-alat ini terlihat biasa saja dan tampak tak berbahaya sehingga banyak dari kita yang tak ambil pusing.
Sebagaimana dilansir TribunTravel.com dari laman Bright Side, inilah beberapa benda di dapur yang ternyata berbahaya!
1. Wadah plastik
Untuk membuat plastik yang lentur, beberapa produsen menambahkan bahan kimia khusus.
Bahan kimia ini dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius.
Tentu, kamu nggak mau kan ada bahan kimia di dalam makanan atau di tubuh?
2. Wastafel
Sisa makanan yang tertinggal di wastafel menjadi bakteri, misalnya salmonella untuk tempat berkembang biak.
Wastafel di dapur juga jadi tempat yang sangat kotor.
3. Spons
Spons untuk mencuci peralatan dapur juga jadi tempat tumbuh bakteri dengan sangat cepat.
Membilasnya tidak mencegah kuman berbahaya berkembang biak.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Untuk membunuh bakteri, kamu bisa memanaskan spons basah atau merendamnya dalam cairan pemutih selama beberapa menit.
4. Serbet
Serbet merupakan satu barang paling kotor di dapur.
Kamu selalu menggunakan serbet -bahkan sebelum mencuci tangan dan saat memasak.
5. Peralatan masak antilengket
Teflon yang terlalu panas bisa mengeluarkan asap beracun.
6. Penggiling daging
Jauhkan jari-jarimu dari mesin penggiling ini.
Atau gunakan alat khusus untuk menekan daging ke penggiling.
7. Saluran pembuangan sampah di wastafel
Saluran pembuangan di wastafel ini hanya untuk sampah sehingga jangan sampai meletakkan jarimu di dalamnya.
Bila ada benda yang terjatuh, jangan mencoba menariknya keluar dengan tangan.
8. Talenan
Selalu gunakan talenan berbeda untuk memotong daging dan sayuran.
Daging mentah dapat mengandung bakteri yang menyebabkan penyakit serius.
Serta jangan pernah menggunakan talenan rusak atau retak sebab ada celah yang menjadi tempat tepat untuk pembiakan bakteri.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR