Adapun sayuran yang biasa disajikan dalam sayur sop, yaitu wortel, buncis, brokoli, kentang, dan kol.
Ibu di rumah juga bisa menambahkan jamur (merang, kancing, kuping), kacang polong, atau sayuran lainnya sesuai selera.
Sase Lovers, yuk simak tips berikut ini, agar cita rasa sayur sop bening semakin enak dan lezat maksimal.
Tips Memasak Sayur Sop
1. Perhatikan Cara Pembuatan Kaldu
Masakan berkuah seperti sayur sop rasa kaldunya harus gurih, karena itu dalam membuat kuahnya harus sempurna.
Ketika membuat kaldu, daging sapi atau ayam harus direbus dalam air yang dingin, bukan dalam air yang mendidih agar pori-pori daging terbuka lebar dan kaldunya keluar.
Lakukan lah perebusan atas api yang tidak begitu besar agar daging sempat mengeluarkan kaldunya sebelum menjadi empuk.
Hal ini bisa dilakukan baik pada daging sapi ataupun ayam.
Nah, jika tidak menggunakan daging, kita bisa menggunakan rebusan tulang agar kuahnya berkaldu dan rasanya tetap gurih.
KOMENTAR