Sering Disebut Sebagai Tanaman Mistis, Siapa Sangka Ternyata Daun Kelor Bisa Berikan Manfaat Baik Untuk Tubuh
SajianSedap.com - Kita semua pasti tak asing dengan peribahasa dunia tak selebar daun kelor, ya.
Ngomong-ngomong soal daun kelor, banyak dari kita yang memandang sebelah mata tanaman tersebut.
Bahkan tak jarang pula banyak orang yang menilai daun kelor sebagai tanaman mistis.
Namun, dari segala pandangan yang ada, daun kelor bisa memberikan banyak manfaaat baik untuk tubuh loh.
Yuk simak artikel ini!
Manfaat Daun Kelor
Memiliki daun berukuran kecil, nyatanya daun kelor dapat memberikan manfaat baik untuk tubuh.
Dilansir dari Nakita.id, daun kelor merupakan sumber protein dan mengandung semua asam amino esensial.
Selain itu, daun kelor sangat kaya akan kalium, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, D, C, dan beta karoten.
Melansir dari Healthline, daun moringa atau daun kelor memiliki nama ilmiah moringa oleifera memiliki manfaat kesehatan karena sarat dengan kandungan antioksidan dan tanaman bioaktif.
Baca Juga: Resep Oseng Kelor Tempe Teri Enak, Menu Pelengkap Sehat yang Sayang Dilewatkan
Tanaman ini hidup di kawasan tropis dan subtropis di Asia Selatan.
Maka tak heran, ia juga tumbuh di Indonesia yang beriklim tropis.
Di sisi lain, daun kelor sering dijadikan obat tradisional di Indonesia.
Pengobatan tradisional daun kelor bisa melalui cara direbus atau diekstrak.
Berikut manfaat daun moringa untuk kesehatan Anda dan keluarga.
1. Bernutrisi
Seluruh bagian tanaman moringa bernutrisi sehingga dapat dikonsumsi.
Menurut US National Library of Medicine National Institutes of Health, daun kelor biasa dimakan sebagai sayuran karena kandungan vitamin, antioksidan, dan makronutrisi yang tinggi untuk mengatasi kekurangan gizi.
Nutrisi yang terkandung diantaranya protein, vitamin B6, C, zat besi, riboflavin, vitamin A, dan magnesium.
2. Mengobati diabetes
Gula darah tinggi bisa menjadi masalah kesehatan yang serius.
Faktanya, itu adalah karakteristik utama dari diabetes.
Menurut US National Library of Medicine National Institutes of Health, penggunaan terapi daun kelor telah dievaluasi pada diabetes.
Hal ini karena kapasitasnya untuk menurunkan konsentrasi glukosa darah setelah konsumsi karena mengandung polifenol seperti quercetin-3-glikosida, rutin, kaempferol, dan glikosida.
Aktivitas antidiabetes dari serbuk daun kelor telah diamati dalam uji coba menggunakan hewan, dipaparkan bahwa terjadi penurunan glukosa dan perbaikan kadar lipid peroksida, berkurangnya tingkat IL6, dan imunoglobulin A.
Artikel ini berlanjut setelah video di bawah ini.
Manfaat daun kelor untuk diabetes lebih efektif ketika diekstrak.
Seiring waktu, kadar gula darah tinggi juga meningkatkan risiko penyakit jantung.
Oleh karena itu, penting untuk Anda menjaga gula darah dalam batas yang sehat.
Nah, daun kelor dapat turunkan kadar gula darah karena kandungan isothiocyanates.
Baca Juga: Biasanya untuk Ibu Menyusui, Ternyata Daun Kelor Miliki Manfaat Luar Biasa Untuk Membuat Wajah
3. Antioksidan
Antioksidan berfungsi menangkal radikal bebas dalam tubuh.
Terlalu banyak radikal bebas menyebabkan Anda stres oksidatif.
Di mana stres oksidatif ini berhubungan dengan penyakit kronis lainnya seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
Komponen antioksidan ini terdiri dari vitamin C dan beta karoten.
Di sisi lain juga mengandung quercetin yang berfungsi menurunkan tekanan darah.
Selain itu juga mengandung asam klorogenik berfungsi menurunkan kadar gula darah setelah makan.
4. Menurunkan kolesterol
Memiliki kolesterol tinggi telah dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit jantung.
Untungnya, banyak makanan nabati dapat secara efektif mengurangi kolesterol.
Ini termasuk biji rami, gandum dan almond.
Baik penelitian berbasis hewan dan manusia telah menunjukkan bahwa daun kelor memiliki efek menurunkan kolesterol yang sama.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Dipandang Sebelah Mata Lalu Dibiarkan Tumbuh Liar, Ternyata Minum Rebusan Daun Kelor Bisa Turunkan Kolesterol hingga Diabetes
Baca Juga: Biasanya untuk Ibu Menyusui, Ternyata Daun Kelor Miliki Manfaat Luar Biasa Untuk Membuat Wajah
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR