4. Mengurangi peradangan
Sudah bukan rahasia jika beberapa tanaman herbal mengandung komponen anti-inflamasi (anti-peradangan) mampu membantu tubuh melawan penyakit.
Salah satu yang berkhasiat mengurangi peradangan adalah curcumin yang terkandung dalam kunyit.
Selain membantu mengurangi peradangan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh, kunyit juga terbukti membantu menghambat melanoma atau kanker kulit.
Mengobati Asam Lambung dengan Kunyit
Ternyata bukan hanya empat manfaat tadi yang bisa Anda rasakan. Sebab kunyit juga bisa mengobati asam lambung Anda loh!
Dilansir dari Kompas.com, cara membuat kunyit untuk mengobati asam lambung cukup sederhana.
Cukup gunakan batang atau rimpang kunyit yang dikeringkan lalu ditumbuk menjadi bubuk.
Gunakan bubuk kunyit ini untuk membuat minuman atau campuran memasak.
Melansir Web MD, dosis kunyit yang direkomendasikan untuk mengobati asam lambung adalah 500 miligram curcumin, setara 1/2 sendok teh bubuk kunyit per hari.
Hal yang perlu diingat, tubuh manusia tak mudah menyerap kunyit. Bahan alami ini diekstrak dengan cepat oleh hati dan dinding usus.
Salah satu cara untuk meningkatkan penyerapan kunyit bisa dengan mencampurkannya dengan lada hitam.
Namun jangan berlebihan menggunakan lada hitam. Sejumlah penderita asam lambung sensitif dengan lada dan asupan pedas lainnya.
Perhatian, konsumsi kunyit berlebihan sampai 1.500 miligram curcumin atau 1,5 sendok teh bubuk kunyit bisa menimbulkan beragam efek samping.
Efek samping penggunana kunyit berlebihan bisa menyebabkan mual, diare, dan alergi pada kulit.
Nah itu dia hal yang harus Anda perhatikan jika ingin mencoba mengobati asam lambung Anda dengan kunyit.
Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul, 4 Manfaat Penting Kunyit Untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Kurangi Risiko Penyakit Jantung
KOMENTAR