Sajian Sedap
Resep Lumpia Semarang, Camilan Renyah yang Sudah Terkenal Kenikmatannya
SajianSedap.com - Resep Lumpia Semarang dengan tekstur renyah dan rasa yang gurih ini selalu bikin kangen.
Dengan Resep Lumpia Semarang, semua orang bisa membuat camilan yang nikmat ini di rumah!
Jadi pastikan untuk simak Resep Lumpia Semarang yang istimewa ini, ya.
Baca Juga: 3 Cara Memilih Kulit Lumpia yang Segar di Pasar, Satu Hal Ini Bisa Langsung Terlihat
Waktu: 30 Menit
Sajian: 18 buah
Bahan:
- 15 lembar kulit lumpia.
- 2 sendok makan tepung terigu dan 1 sdm air, larutkan, untuk perekat.
- 500 ml minyak, untuk menggoreng.
Bahan Isi:
- 3 siung bawang putih, cincang halus.
- 1 sendok teh ebi sangrai, haluskan.
- 75 gram udang kupas, cincang kasar.
- 75 gram paha ayam fillet, cincang kasar.
- 2 butir telur, kocok lepas.
- 200 gram rebung kaleng, iris korek api.
- 100 gram taoge.
- 1 1/2 sendok makan kecap manis.
- 1/2 sendok makan garam.
- 1/4 sendok teh merica bubuk.
- 1/2 sendok teh gula pasir.
- 2 sendok makan minyak, untuk menumis.
Bahan Saus:
- 2 siung bawang putih, haluskan.
- 300 ml air.
- 35 gram gula merah, sisir halus.
- 3/4 sendok teh garam.
- 1/4 sendok teh merica bubuk.
- 25 gram gula pasir.
- 2 sendok makan tepung sagu dan 2 sdm air, larutkan, untuk pengental.
Cara Membuat Lumpia Semarang:
- Saus, rebus bawang putih di dalam air sampai mendidih. Masukkan gula merah, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai larut.
- Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Aduk sampai meletup-letup. Sisihkan.
- Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan ebi sampai harum. Tambahkan udang dan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir. Tambahkan rebung. Aduk sampai layu. Masukkan taoge.
- Bubuhi kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai meresap.
- Ambil selembar kulit lumpia. Beri tumisan isi. Lipat dan gulung. Rekatkan tepinya dengan larutan tepung terigu.
- Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. Tiriskan. Sajikan bersama saus.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Begini Cara Membuat Kulit Lumpia Antisobek, Ternyata Semudah Itu
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR