Dijamin Halal dan Asli! Masak Sendiri Kuliner Fine Dining Tanpa Repot dengan Satsuma Gyu
Sajiansedap.com - Harus diakui, pandemi bikin kita lebih sering memasak dan makan dirumah ya, Saselovers!
Nah supaya masak dirumah semakin seru, importir dan distributor wagyu PT Subur Arta Utama sedang membuat kampanye bernama “Little Taste of Heaven”.
PT. Subur Arta Utama (SAU) mengajak masyarakat Indonesia untuk menciptakan surga kuliner di rumah dengan salah satu daging premium andalannya, Satsuma Gyu.
Berasal dari Kagoshima, Jepang, Satsuma Gyu merupakan wagyu halal premium dengan grade marbling terbaik yang memenangkan Wagyu Olympic di Jepang.
“Kami memastikan rekam jejak yang lengkap dari daging Satsuma Gyu dengan sertifikat halal dan surat kesehatan dari Pemerintah Jepang,” kata Alexander Hansen, Managing Director, PT. SAU.
Jadi engga perlu khawatir karena Satsuma Gyu dijamin sehat dan halal, Saselovers!
KOMENTAR