SajianSedap.com - Resep Sup Ayam Serabut Telur bisa jadi ide untuk menu sarapan istimewa esok hari.
Tenang, Resep Sup Ayam Serabut Telur ini bisa bikin perut kenyang kok.
Kuah yang hangat dan gurih dari Resep Sup Ayam Serabut Telur ini terasa nyaman di perut.
Baca Juga: Resep Ayam Bacem Balut Pandan Enak, Sajian Berbungkus Daun Dengan Aroma yang Mantap Abis
Waktu: 30 Menit
Sajian: 8 porsi
Bahan:
3 buah paha ayam fillet, potong kotak
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
1 cm jahe, memarkan
100 gram jagung manis pipil
1 sendok makan kecap ikan
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1.500 ml kaldu ayam
1 batang daun bawang, potong 1 cm
2 sendok makan tepung sagu dan 2 sdm air, larutkan, untuk pengental
2 butir telur, kocok lepas
2 sendok teh minyak wijen
1 sendok makan minyak, untuk menumis
Cara Membuat Sup Ayam Serabut Telur:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum. Tambahkan daging ayam. Aduk sampai berubah warna.
2. Masukkan jagung manis pipil. Bubuhi kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Tuang kaldu ayam. Didihkan. Tambahkan daun bawang. Aduk menyebar.
4. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.
5. Masukkan telur sedikit-sedikit sambil diaduk sampai berserabut.
6. Tambahkan minyak wijen. Aduk rata.
Baca Juga: Resep Ayam Masak Kecap Tomat Enak, Menu Favorit Di Semua Usia!
Baca Juga: Resep Kulit Ayam Goreng Tepung Enak, Menu Pelengkap Idaman Keluarga Tercinta
Baca Juga: Resep Tum Kari Ayam Enak, Bikin Makan Malam Di Akhir Pekan Jadi Lebih Berbeda
Penulis | : | Robert Christianto |
Editor | : | Dwi |
KOMENTAR