1. Garam
Baham alami pertama yang bisa Anda gunakan untuk mencuci buah dan sayuran yaitu air rendaman garam.
Anda perlu mencampurkan garam ke dalam air dengan perbandingan 1:10.
Di mana 1 adalah garam dan 10 adalah air.
Rendamlah sayur dan buah selama 20 menit dalam campuran air garam tersebut.
Dalam sebuah penelitian dari Food Control menyebutkan air garam dapat menghilangkan residu pestisida.
Namun, bagi Anda yang memiliki riwayat darah tinggi sebaiknya gunakan cara lain untuk mencuci buah dan sayuran.
2. Baking Soda
Cara lain yang bisa Anda gunakan untuk mencuci buah dan sayuran yaitu menggunakan campuran baking soda dan air.
Mulailah dengan mencampurkan sekitar 2 sendok teh baking soda ke dalam 1 liter air.
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR