Venna Melinda Ungkap Sosok yang Diisukan Jadi Orang Ketiga
Kandasnya rumah tangga Venna Melinda sempat santer dikabarkan karena adanya orang ketiga.
Namun, Venna pun memberi klarifikasinya.
Hal tersebut diungkapkannya dalam tayangan YouTube Hotman Paris Show, Jumat (20/12/2019) lalu.
Awalnya Hotman Paris meminta klarifikasi dari Venna Melinda terkait dengan isu yang penyebab perceraiannya dengan mantan suami Venna Melinda, Ivan Fadilla.
Kabar yang berhembus menyebutkan Venna Melinda dekat dengan seorang politisi di Medan, Sumatera Utara.
"Emang waktu itu ada gosip katanya kamu punya seorang pengusaha di Medan, itu enggak lanjut ya?," tanya pengacara nyentrik ini.
"Pengusaha? Bukan pengusaha, politisi" ujar Venna.
"Ya itu politisi, emang enggak lanjut hubungan itu?" tanya Hotman.
"Emang enggak ada," kata Venna.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR