Dilansir dari Grid.id, dalam tayangan Rumpi No Secret yang dipublikasikan pada Senin (21/1/2019), Tika dan Tiwi nampak dipertemukan setelah 4 tahun memutuskan hubungan.
Dalam kesempatan tersebut Tiwi menjelaskan perasaannya kala disebut sebagai penyebab bubarnya T2.
Dengan berderai air mata, Tiwi mengaku tidak sama sekali menjadi alasan bubarnya grup yang membesarkan namanya itu.
Ia mengaku sampai tidak percaya diri untuk bernyanyi, setelah kabar tersebut.
"aku sampai ngga percaya diri buat nyanyi karena aku merasa jadi public enemy banget, aku dituduh sebagai penyebab T2 bubar, padahal tidak sama sekali," ungkapnya.
Baca Juga: Dulu Nekat Nikah Walau Beda Keyakinan, Artis Cantik ini Mendadak Minta Suami Poligami, Ada Apa?
Kendati demikian, Tiwi mengaku hanya diam karena tak ingin adanya jejak digital.
Ia lebih memilih untuk mencari waktu berbicara empat mata dengan sahabatnya.
Sayangnya, rencana itu tidak bisa terlaksana karena sibuknya jadwal keduanya.
"Aku cuma bisa diem, diem dan diem karena aku ngga mau rekam jejak digital itu kan sangat jahat,"
"Aku pengennya bener-bener berdua, aku pengen ngobrol sama Tika empat mata, karena yang tau aku Tika dan yang tau Tika itu aku, tapi susah banget untuk ketemu empat mata, jadi aku cuma membiarkan itu, biar waktu yang memperbaiki semuanya gitu," pungkasnya.
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR