Lebih lanjut, Mbak You mengatakan bahwa selama ini sang biduan jatuh bangun menghadapi pergulatan batin lantaran kegagalan cinta di masa lalu.
"Memang banyak pergulatan batin, banyak hal yang harus diselesaikan di masa lalu soal percintaannya," ujar Mbak You.
Namun pertemuan dengan Adit Jatusman membuat sang biduan berani mengambil langkah ke depan.
"Tapi dia sudah mengambil sikap karena tidak mungkin menunggu hal yang tidak pasti," ungkap Mbak You.
"Dan kali ini dia tunduk pada seorang pria bernama Adit," tambahnya.
Ngaku Biasa Saja Walau Batal Nikah
Ketika dirinya mengabarkan soal pembatalan pernikahannya dengan Adit di depan awak media, Ayu blak-blakan mengaku jika dirinya biasa saja.
Dilansir dari Grid.id, Ayu Ting Ting memastikan dirinya dalam keadaan baik-baik saja.
Dia juga mengaku tak ada trauma meski tak jadi menikah.
"Siapa yang galau, yang sedih? Ga ada, semua baik-baik saja. Nggak ada, tidak ada yang nangis, nggak ada yang sedih," kata Ayu Ting Ting.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Source | : | GridStar.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR