SajianSedap.com - Lemon memang dikenal memiliki banyak kandungan baik untuk tubuh.
Maka itu banyak orang yang suka mengonsumi lemon.
Lemon memang kerap kali digunakan untuk membuat minuman.
Namun, terkadang juga lemon digunakan untuk campuran masakan.
Tak hanya itu, lemon juga sering digunakan untuk menjadi hiasan minuman.
Salah satunya dengan cara memasukan irisan lemon ke dalam minuman.
Namun, siapa sangka di balik kebiasaan memasukan irisan lemon ke dalam minuman malah menyimpan bahaya untuk tubuh?
Wah kira-kira apa ya?
Baca Juga: Waspada, Ternyata Ini yang Terjadi saat Lalat Hinggap di Makanan Kita
Stop Masukan Irisan Lemon Ke Dalam Minuman
Irisan lemon memang kerap kali ditemukan dalam segelas minuman.
Hal tersebut memang dapat membuat tampilan minuman jadi lebih cantik.
Namun, di balik itu rupanya tersimpan bahaya yang bisa fatal untuk tubuh.
Mengutip dari Independent.co.uk, tangan mengandung bakteri E. Coli ketika tidak mencuci bersih terlebih dahulu.
Bakteri tersebut akan menyebabkan infeksi serius yang akan memicu diare, muntah, kram perut, hingga menyebabkan demam tinggi.
Baca Juga: Menu Diet Lemon, dengan Rutin Konsumsi Selama 7 Hari Bentuk Tubuh Pasti Indah Bak Model Papan Atas
Oleh sebab itu, tangan yang kotor dikhawatirkan membuat lemon yang dicampurkan ke dalam minuman tersebut terkontaminasi bakteri.
Bakteri E. Coli yang menempel di tangan 100 persen akan berpindah ke es, gelas, maupun minuman yang disajikan.
Jika lemon tersebut dalam keadaan kering, pemindahannya bisa jadi hanya 30 persen saja.
Selain itu, menurut huffingtonpost.com, beberapa peneliti mengatakan bila pelayan restoran sebaiknya tak lagi menambahkan irisan lemon ke dalam sajian makanannya.
"Pelayan restoran harus menyadari bahwa irisan lemon yang ditambahkan ke minuman mungkin termasuk mikroba yang berpotensi patogen," ujar Philip Tierno, Ph. D., seorang profesor klinik mikrobiologi dan patologi di NYU Langone Medical Center.
Tierno mengatakan jika banyak kelompok spesies bakteri selain E. Coli yang terkandung di dalam irisan lemon tersebut.
Ada pula staaphylococcus epidermidis dan candida, jamur yang biasa ditemukan di vagina.
Meski tak semua irisan lemon mengandung bakteri berbahaya tersebut, ada baiknya penyaji maupun pembuat minuman tak lagi melakukan hal di atas untuk menjaga kesehatan pelanggan.
Akan tetapi, bagi pengamat dan penganut gaya hidup sehat, memeras lemon langsung ke dalam air dirasa lebih baik karena mengurangi paparan kuman dan bakteri yang akan berpindah ke minuman, meskipun tidak selalu dapat menghilangkannya juga.
Walau dianggap berbahaya dan juga harus diperhatikan kebersihannya, ternyata penemuan bakteri dan kuman serupa tak hanya ditemukan di irisan lemon.
Banyak benda di restoran juga terkontaminasi bakteri yang sama, seperti botol kecap, botol garam, botol merica, hingga buku menu yang terletak di atas meja.
Berbagai pemanis dekorasi makanan dan minuman seperti mint, bawang, daun salada, ceri dan lain sebagainya juga memiliki kemungkinan tercemar bakteri jika tangan dan juga kondisi sekitar lingkungannya tidak higienis dan memiliki risiko tercemar berbagai bakteri.
Oleh sebab itu, pastikan dulu kebersihan tangan sebelum membuat sajian apapun ya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Manfaat Lemon
Dikenal memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, lemon juga bisa bermanfaaat untuk perawatan kita loh.
Melansir Kompas,com, Berikut 9 khasiat dari buah lemon yang patut diketahui.
Manfaat Masker Lemon untuk Kecantikan Wajah
1. Efektif mengatasi jerawat
Kandungan yang ada di buah lemon berfungsi sebagai antibakteri dan jamur yang membuatnya sangat efektif mengatasi jerawat.
Anda dapat menggosokkan irisan lemon langsung ke wajah, atau untuk menghilangkan noda hitam bisa mencampurkan lemon dengan madu sebelum mengaplikasikannya.
Tunggu dalam lima sampai 10 menit sebelumdibersihkan dengan air dingin.
2. Mencerahkan kulit dan mengatasi bintik-bintik hitam
Lemon dapat mencerahkan kulit dan mengatasi bintik-bintik hitam di wajah, serta bekas jerawat.
Kandungan asam di lemon dapat mencerahkan kulit dan membuatnya makin segar.
Namun hati-hati dengan bekas luka yang ada di wajah, gunakan saat kulit dalam keadaan bebas luka.
3. Baik untuk kulit berminyak
Membersihkan wajah dengan sapuan kapas dan lemon sangatlah efektif.
Cobalah lakukan perawatan ini sebelum beranjak tidur dan basuh muka ketika bangun pagi.
4. Membersihkan wajah dan kulit tubuh
Cobalah membersihkan wajah dengan buah lemon dan merawat kulit dengannya.
Buah satu ini sangat efektif menyingkirkan kotoran dan bakteri, serta melembabkan kulit di saat yang sama.
Manfaat Lemon untuk Bagian Tubuh Lainnya
1. Memutihkan gigi
Dengan lemon, seseorang bisa berhemat tanpa harus menjalani treatment khusus, karena setidaknya buah ini dapat memutihkan gigi.
Campurkan dua bahan utama, jus lemon dengan baking soda, dan tempatkan di gigi selama satu menit.
Lalu bersihkan dengan sikat gigi perlahan-lahan.
2. Membuat rambut berkilau
Buah lemon bisa dibilang sebagai highlight termurah yang membuat Anda tidak perlu lagi ke salon.
Kombinasikan jus lemon dan conditioner, sisir, dan jemur di bawah sinar matahari dalam beberapa jam, lalu cuci.
Ulangi cara ini sekali dalam seminggu dan rambut diyakini akan lebih berkilau.
3. Mengatasi ketombe dan kulit kepala kering
Lemon mengatasi ketombe dan kulit kepala kering.
Minyak kelapa, minyak zaitun, madu, dan lemon dapat menjadi alternatif untuk perawatan rambut yang berketombe dan kering.
Baca Juga: Resep Punch Belimbing Lemon Enak Ini Kesegarannya Memang Tidak Ada Tandingannya
4. Memperkuat kuku
Jika kuku rapuh dan ingin sekali membuatnya kuat kenapa tidak mencoba buah lemon.
Campurkan perasan jeruk lemon dengan minyak zaitun, lalu rendam kuku Anda ke dalamnya.
Selain membuat kuku kuat, rendaman ini juga akan membuat kuku lebih putih.
Itulah beberapa manfaat masker lemon untuk wajah dan beberapa manfaat lemon lainnya.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Jangan Nyesel Kalau Masih Nekat Melakukannya, Ternyata Mencampur Irisan Lemon ke Dalam Minuman Bisa Berisiko karena Picu Hal Ini
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR