SajianSedap.com - Pasangan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad memang tak ada habisnya untuk dibicarakan.
Sebab ada saja kisah menarik dari rumah tangga mereka.
Sebelumnya rumah tangga mereka memang sempat diterpa isu miring.
Namun, akhirnya kini rumah tangga mereka sudah kembali membaik dan harmonis.
Apalagi kini keduanya tengah menanti anak kedua mereka.
Namun, di balik itu rupanya Gigi sempat membongkar kelakuan tak pantas Raffi dengan seorang wanita yang selama ini ditutupi.
Wah kira-kira apa ya yang dilakukan Raffi?
Nagita Bongkar Kelakuan Tak Pantas Raffi
Kabarnya, Nagita Slavina pernah pergoki suaminya di sebuah apartemen.
Ia ungkap dalam tayangan Republik Sosmed yang diunggah ulang oleh akun Instagram @lambeturah_office.
Saat itu, Gading Marten selaku pembawa acara memberikan pertanyaan pada ibu Rafathar.
Nagita Slavina kebingungan menjawab pertanyaan yang diajukan mantan suami Gisella Anastasia itu.
Melansir Sosok.ID, "Apa yang lebih kamu sesali, Caca Tengker menangkap basah Raffi Ahmad atau menikah dengan Raffi Ahmad?" tanya Gading.
"My biggest regret is my sister catch my husband (sambil jari Gigi menunjuk ke arah Raffi Ahmad)," ucap Gigi dalam video yang diunggah akun Instagram gosip @lambeturah_office.
Mendengar pengakuan tersebut, Ivan Gunawan yang juga merupakan pembawa acara mendekati Gigi untuk memastikan.
"Katanya adik lo pernah mergoki Raffi di apartemen?" tanyanya sambil merangkul ibunda Rafathar itu.
Dengan enteng, Nagita pun membenarkan hal tersebut.
"Eh benar di apartemen," jawab Nagita.
Seperti belum yakin dengan jawaban Gigi, Ivan Gunawan kemudian mengulang pertanyaan untuk mempertegas jawaban istri Raffi Ahmad itu.
"Benar di apartemen. Di toilet, lagi pipis di apartemen," jelasnya.
Melansir dari NOVA.ID, Caca Tengker disebut pernah marah besar kepada kakak sang kakak ipar.
Dalam sebuah unggahan yang diposting ulang di akun gosip online, Caca Tengker disebut memergoki Raffi Ahmad sedang bersama Ayu Ting Ting.
"Jadi caca baru pulang, entah darimana... Pas abis parkir dan mau naik ke atas, caca liat ada mobil japok (Ayu Ting Ting) parkir... Terus gak lama mamat (Raffi Ahmad) keluar, nyamperin mobil japok...
"Diikutin sama caca... Pas mamat mau masuk mobil japok, dihalangin sama caca.. Terus caca teriak "mau kemana lo? Ngapain?" Terus mamat panik, caca di dorong mak, sampe mau jatoh gitu...
"Habis itu japok langsung tancap gas kabur sama mamat..." ujar seorang sumber.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Caca Tengker bahkan disebut mengancam bakal menghabisi Raffi jika menyakiti kakaknya.
"Habis ribut-ribut di Capital, mas Rapi maksa ajak mbak Gigi ikut ke Andara. Karena merasa dia juga punya duit banyak, karena pada saat itu mas Rapi dimarahin bahkan Mbak Caca sempet bilang, 'Sampe lu nyakitin kakak gua, habis lo'," lanjutnya.
Digadang-gadang dalam peristiwa tersebut Caca Tengker pernah mendaratkan bogem mentah ke Raffi Ahmad hingga wajah tampannya bengkak.
Raffi Singgung Masalah Nikah Lagi
Ya, tampaknya walau pernikahannya pernah diterpa isu miring tak membuat Raffi kapok untuk cari onar dengan istrinya.
Sebab, baru-baru ini Raffi berani menyinggung masalah nikah lagi dengan Gigi.
Dilansir dari Grid.id, Raffi Ahmad mengaku sempat menanyakan pada Nagita Slavina apakah boleh dirinya kembali menikah.
Namun, menurut Raffi Ahmad, permintaan tersebut langsung ditolak oleh Nagita Slavina
"Aku boleh punya istri lagi nggak, katanya nggak boleh," kata Raffi Ahmad dalam video di saluran YouTube Nikita Willy Official, Rabu (13/1/2021).
Namun, di hadapan Nikita Willy dan Indra Priawan, Nagita Slavina langsung meluruskan ucapan Raffi Ahmad.
Nagita Slavina ternyata tak lantas menolak permintaan Raffi Ahmad.
"Aku selalu bilang gini ke Raffi, di agama kita itu tidak boleh menentang (beristri dua) itu kan ada di agama dibolehkan," kata Nagita Slavina mengawali jawabannya.
"Buat istri juga kan itu jalan menuju surga. Tapi, buat aku, jalan menuju surga itu bukan hanya itu, tapi ada banyak hal," lanjut ibunda Rafathar Malik Ahmad ini.
Nagita Slavina pun tak melarang Raffi Ahmad untuk kembali beristri.
Akan tetapi, presenter yang akrab disapa Gigi itu memberikan konsekuensi pada sang suami.
"Jadi kalau kamu mau (menikah lagi) silakan, tapi aku mundur," tutup Nagita Slavina.
Seperti diketahui, sebelum memperistri Nagita Slavina, Raffi Ahmad dikenal sebagai artis yang mampu menaklukan para wanita.
Sebelum Nagita Slavina, Raffi Ahmad sempat memacari sederet artis Tanah Air seperti Laudya Cynthia Bella, Tyas Mirasih, Ratna Galih hingga Yuni Shara.
Artikel ini telah tayang di GridStar.id dengan judul, Adik Nagita Slavina Dikabarkan Pernah Layangkan Bogeman pada Wajah Raffi Ahmad Gegara Pergoki Suami Kakaknya di Apartemen Bersama Ayu Ting Ting
Source | : | GridStar.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR