Ahli gizi merekomendasikan makan setidaknya lima porsi buah dan sayuran sehari.
"Untuk saat ini, intinya adalah makan brokoli Anda, tapi jangan menganggapnya sebagai satu-satunya sayuran yang Anda makan," Ms Polk menambahkan.
Bahaya Makan Brokoli Berlebihan
Untuk lebih jelasnya, inilah enam efek samping makan brokoli terlalu berlebihan seperti diwartakan Good Health All:
1. Menyebabkan tubuh kelebihan antioksidan
Antioksidan yang ada dalam brokoli melawan radikal bebas, artinya mencegah penyebab kerusakan oksidatif pada sel kita.
Meski antioksidan memberikan sejumlah manfaat, disarankan untuk mengonsumsi brokoli dalam jumlah sedang.
Ini karena asupan antioksidan yang berlebihan dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan lebih banyak kerusakan daripada kebaikan.
Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Cancer Institute, ditemukan bahwa perokok yang mengonsumsi beta-karoten dosis besar lebih mungkin mengembangkan kanker paru-paru dibandingkan dengan mereka yang tidak.
Sesuai penelitian lain yang diterbitkan oleh Office of the Dietary suplemen, kelebihan vitamin E dapat meningkatkan risiko stroke hemoragik.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR