Teknik merebus daging supaya tak keruh
Sebenarnya, cukup mudah membuat kaldu daging sapi enak. Saselovers tinggal merebus daging dan tulang sapi.
Namun, tantangannya ada di hasil air kaldu yang kerap keruh dan berwarna keabu-abuan.
Hal ini pun diamini oleh Executive Chef Aprez Catering by Amuz Group Stefu Santoso, mengutip Kompas.com, Sabtu (1/5/2021).
Baca Juga: Bisa Jadi Irit, Ternyata Ada Cara Mudah dan Cepat untuk Merebus Daging Pakai Teknik 5-30-7, Apa Itu?
“Merebus daging itu enggak akan ada yang salah. Hanya masalahnya keruh atau tidak keruh saja air kaldunya,” kata Chef Stefu.
Walaupun rasanya enak, tentunya warna keruh air kaldu ini mengurangi estetika makanan.
Jangan khawatir, begini dua cara membuat air kaldu daging sapi lezat dan kuah bening cantik ala Chef Stefu.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Sera B |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR