Ternyata Rendy memiliki cita-cita menjadi anggota TNI AL.
"Dari dulu saya suka angkatan laut. Seragamnya keren, apalagi PDUnya yang berwarna putih-putih dan kelihatan gagah" ujarnya.
Ia selalu berlatih keras untuk menjaga stamina dan kemampuannya berolah raga.
Lari, pull up dan berbagai kemampuan fisik lainnya ia tempa demi meraih kesempatan menjadi perwira TNI AL.
Dengan tekad yang kuat ia berhasil lolos dan menjalani pendidikan dasar kemiliteran selama 7 bulan di Akmil Magelang.
Latihan menembak, latihan navigasi malam, latihan fisik menjadi menu hariannya di Lembah Tidar.
Di Bulan Juli 2015 ia akhirnya dilantik sebagai Perwira TNI AL dengan pangkat Letnan Dua oleh Panglima TNI di Magelang.
Selanjutnya menjalani pendidikan lanjutan di Kodikal TNI AL di Surabaya, dan menjalani penugasan di Dinas Penerangan TNI AL di Jakarta, pada tahun 2016.
Ternyata menjadi anggota TNI menjadi salah satu kebanggannya karena cita-cita yang diidam-idamkan.
Baru tiga bulan bertugas di Dispenal, ia telah ditunjuk sebagai reporter Dispenal yang bertugas di latihan Rim of the Pacific Exercise di Hawaii Amerika Serikat.
Source | : | SURYA.co.id |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR